Emulator Ps2 Untuk Android & PC Ukuran Ringan Full Bios

Emulator Ps2 Android dan PC semakin banyak dicari, terutama bagi mereka yang memang sudah pernah merasakan keseruan bermain pada game playstation 2 terbaik.

Bermain PS 2 sangat menyenangkan dan seru. Maka dari itu, sudah banyak orang yang ketika telah main game tersebut pasti lupa dengan waktu. Namun, apakah kalian pernah main konsol game yang satu ini?

Walaupun game android dengan grafis HD ini sudah banyak bertebaran, tetapi kalian pasti ingin nostalgia main game PS2, bukan? Kabar baiknya, pada saat ini kalian dapat memanfaatkan berbagai Emulator Ps2 untuk android, PC, atau laptop dengan ukuran yang ringan.

Kami akan merekomendasikan Emulator Ps2 Android terbaru 2023 khusus untuk kalian. Tanpa berlama-lama langsung saja simak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Emulator Ps2

Disini kami akan membahas sejumlah rekomendasi Emulator Ps2 Android terbaik 2023 yang sudah bisa kalian download dan mainkan secara mudah dan gratis.

Oh ya, jangan sampai kalian salah pilih Emulator ya, mengapa demikian? Karena tidak semua Emulator dapat menjalankan game PS2 ISO dengan lancar dan tanpa lag sob. Bahkan, tidak semua Emulator Ps2 PC ringan alias ramah diperangkat.

Apalagi untuk menjalannkan Emulator, kalian butuh mengecek spesifikasi HP android kalian terlebih dahulu. Lalu apa saja rekomendasi tersebut? Simak Dibawah ini :

1. Dolphin Emulator

Buat kalian yang kangen ingin bermain game PS2 terbaik, sekarang kalian sudah dapat mengobati rasa rindu dengan bermain PS2 menggunakan Emulator bernama Dolphin Emulator ini.

Dolphin Emulator adalah Nintendo Wii dan Game Cube untuk android yang telah dikembangkan oleh pihak developer bernama Dolphin Emulator. Kehadiran Dolphin dapat diklaim sebagai emulator pertama yang berhasil mengeksekusi game dari Wii dan GameCube buat dijalankan pada android dan windows.

Emulator Ps2 terbaik PC ini ringan pada saat kalian gunakan. Data yang diperoleh oleh emulator tersebut juga bisa dieksekusi dengan cepat. Sayangnya, Dolphin mengharuskan kalian buat mengunduh game PS2 terlebih dahulu melalui situs download PS2. Koleksi game di Dolphin bisa dibilang sangat terbatas.

Selain itu, tampilan tombolnya juga kurang menarik dan tidak friendly. Terkadang, kalian akan menemukan kendala tombol emulator sulit untuk ditekan. Jika kalian ingin tahu lebih lanjut perihal Dolphin Emulator 2023, kalian dapat simak informasi pada artikel ini sampai selesai.

2. PPSSPP PSP Emulator

Emulator terbaik berikutnya yang bisa klaian download di HP Android adalah emulator PPSSPP. Secara visual, PPSSPP menawarkan tampilan yang sangat bagus dan tajam. Kalian juga bisa menikmati kualitas visual yang sangat baik saat memainkan game PS2 dengan emulator ini.

Bicara soal kecepatan, PPSSPP juga hadir dengan kekuatan yang luar biasa. Kalian tidak perlu menunggu lama saat memproses data. Bahkan, emulator ini juga dikenal anti lag dan bug sob.

3. AetherSX2

Aether SX2 APK adalah aplikasi emulator untuk Android. Dirancang oleh pengembang Tahlreth, emulator ini dapat menjalankan PS2 di perangkat Android kalian.

Kerenya, beberapa judul game populer kompatibel, misalnya Gran Turismo 4, Ratchet & Clank, God of War 2, Bloody Roar 3, Tekken 5, Persona 4, dan masih banyak lagi.

4. Play! Emulator Ps2 For Android

Emulator PlayStation 2 berikutnya yang kami rekomendasikan bernama Play!. Aplikasi ini jadi jaminan buat kalian yang ingin bernostalgia dengan game PS2 legendaris.

Salah satu emulator PS2 APK terbaik ini memiliki keunggulan antarmuka yang sederhana dan mudah dipahami.

Play! dapat membaca hampir semua ISO game PS2 secara otomatis. Oh ya, dengan ukurannya yang terbilang kecil, emulator ini menjadi favorit mayoritas gamers yang menggunakan ponsel Android.

5. Pro PPSS2 Golden

Pro PPSS2 Golden juga merupakan salah satu APK Emulator Android PS2 ringan dan terbaik yang wajib kalian coba sob.

Aplikasi yang satu ini diklaim mampu menjalankan 90% game PS2 dan memiliki keunggulan mudah digunakan, nyaman dikendalikan dan memiliki kebebasan untuk mengganti tema.

Jika kalian sudah familiar dengan emulator PC bernama PCSX2, Android tidak perlu lagi menginstal bios PS2 seperti emulator PC. Sesederhana itu, bukan?

6. DamonPS2 Pro (Berbayar)

Jika kalian ingin mencari yang terbaik dari yang terbaik, emulator PS2 untuk Android DamonPS2 Pro bisa menjadi pilihan dengan beragam fitur premium.

Sayangnya, untuk menikmatinya, kalian harus membayar Rp. 139.999. Memang cukup mahal, tapi untuk pengalaman terbaik, harganya sepadan.

Pasalnya di sini kalian mendapatkan fitur seperti Bilinear Texture Filtering, Widescreen Game dan HID Gamepad yang belum tentu ada di emulator PS2 lainnya.

Ada juga versi gratis dari aplikasi ini, tetapi banyak iklan yang harus kalian tonton sebelum kalian dapat memainkan game PS Android dengan emulator PS2 gratis ini.

7. ePSXe For Android

ePSXe adalah salah satu emulator PS2 Android terbaik 2023. Namun untuk menikmati fiturnya, kalian harus membayarnya.

Aplikasi ini berbayar sebesar Rp49.404 saja. Dengan harga segitu, klaian dapat memainkan berbagai game yang kompatibel untuk perangkat android dan PC.

Emulator ini memiliki keunggulan yaitu terdapat terdapat fitur split screen, save, dan load. Ukurannya juga hanya 8,2MB saja sob. Dan, tentunya tidak membuat hp kalian menjadi lag.

8. PTWOE Emulator

Emulator rekomendasi kami selanjutnya adalah PTWOE. Emulator ini dikembangkan oleh TeamEMU dan telah diunduh lebih dari 100.000 kali.

Fiturnya sebenarnya tidak jauh berbeda dengan emulator lain, namun bisa kalian jadikan alternatif jika emulator lain tidak mendukung game atau perangkat kalian.

Ukurannya 45MB dan tidak tersedia di Google Play Store, jadi kalian harus mengunduhnya dari platform pihak ketiga.

9. Matsu PSX Emulator

Matsu PSX Emulator bisa dibilang merupakan emulator terlengkap. Ini mendukung tidak hanya PS2 tetapi juga Nintendo, Gameboy dan game lainnya.

Matsu telah diunduh lebih dari 1 juta kali. Emulator besutan Studio MXE ini juga memiliki ukuran yang kecil yaitu hanya 20 MB saja.

Meski lengkap dan kaya fitur, emulator ini tetap mudah digunakan. Antarmuka pengguna yang sederhana dan menu yang jelas dan berurutan membuat emulator ini menjadi favorit di kalangan gamers.

10. SuperPSX Plus

Emulator ini sangat populer dan sudah diunduh 100.000 kali dari Google Play Store. Dengan rating 4.0/5.0 dari 3.000 review, SuperPSX Plus bisa kalian jadikan sebagai emulator pilihan untuk memainkan game PS2 favorit kalian.

Ukurannya hanya 23 MB dan mendukung banyak file ROM mulai dari ps1, psx, psp dan lainnya. Pengalaman bermain game kalian dijamin akan semakin menyenangkan.

11. HPSx64

HPSx64 atau singkatan dari Highly-Experimental PlayStation Simulator x64 adalah salah satu emulator terbaik yang wajib kalian coba.

Emulator ini dapat menjalankan game PS1 dan PS2 dengan baik di perangkat Windows. Hampir semua game lawas bisa kalian mainkan tanpa perlu khawatir dengan bug karena emulator ini kompatibel dengan hampir semua game.

Antarmukanya sederhana namun fiturnya lengkap mulai dari video buffering, v-sync bahkan bisa support 2 gamepad. Emulator ini juga gratis untuk digunakan.

Tips Mudah Menggunakan Emulator Ps2 Untuk Android Bagi Pemula

Emulator Ps2

Sebelum kalian menggunakan aplikasinya, tentunya kalian harus bisa mengusai terlebih dahulu cara penggunaannya. Supaya pada saat nanti akan melakukan pemasangan tidak bingung dengan cara pemasangannya bagaimana. Nah, jika kalian memang sudah tidak sabar ingin mengetahui hal tersebut maka silahakan simak ulasan dibawah ini.

  1. Pertama, dipsatikan kalian sudah mendownload game PS ISO terlebih dahulu.
  2. Berikutnya, kalian bisa langsung buka PCSX2>>CDVD>>ISO Selector.
  3. Setelah membuka langsung saja cari game PS2 yang telah terdownload.
  4. Lalu, kalian bisa beralih pada System>>Reboot CDVD (Fast) atau Reboot CDVD (Full).
  5. Tunggu proses hingga berhasil dilakukan, jika sudah berarti game bisa langsung dimainkan.
  6. Selesai.

Demikianlah yang bisa kami sampaikan pada kesempatan kali ini terkait dengan Emulator Ps2 semoga bisa bermanfaat dan baik untuk kalian semua terima kasih….

Baca Juga :